Keselamatan hayati

Penggunaan alat pelindung diri dan lemari keselamatan hayati di laboratorium

Keselamatan hayati (sering juga disebut sebagai keamanan hayati[1]; bahasa Inggris: biosafety) adalah serangkaian prinsip, praktik, dan tindakan yang diterapkan untuk menurunkan risiko yang muncul saat seseorang menangani atau bekerja dengan bahaya hayati, terutama di lingkungan laboratorium. Keselamatan hayati berfokus untuk memastikan keselamatan personel dan memastikan bahwa bahaya hayati dikelola dengan aman, misalnya dengan mengenakan alat pelindung diri, menggunakan lemari keselamatan hayati atau biokontainmen lainnya, melakukan dekontaminasi limbah dan peralatan, mengikuti prosedur operasi standar, serta melaporkan kecelakaan kerja.[2] Dalam konteks yang lebih luas, keselamatan hayati juga mencakup manajemen risiko terhadap keamanan pangan dan organisme yang telah mengalami rekayasa genetik.[3][4]

Keselamatan hayati, keamanan hayati, dan ketahanan hayati merupakan istilah yang sering digunakan bersama-sama dan saling menggantikan. Semuanya merupakan usaha untuk menurunkan risiko yang terkait dengan bahaya hayati. Namun, ketahanan hayati biasanya merujuk pada upaya pencegahan masuk, tersebar, dan keluarnya bahaya hayati dan informasi hayati yang tidak diinginkan.[5]

  1. ^ "Biosafety". Glosarium Pusat Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Diakses tanggal 23 Februari 2020. 
  2. ^ "Laboratory biosafety manual, 4th edition". World Health Organization. Diakses tanggal 2023-07-15. 
  3. ^ Kimman, Tjeerd G.; Smit, Eric; Klein, Michèl R. (2008). "Evidence-Based Biosafety: a Review of the Principles and Effectiveness of Microbiological Containment Measures". Clinical Microbiology Reviews. 21 (3): 403–425. doi:10.1128/CMR.00014-08. ISSN 0893-8512. PMC 2493080alt=Dapat diakses gratis. PMID 18625678. 
  4. ^ Hu, Xiaofeng; Xu, Baichuan; Xiao, Yang; Liang, Shengnan; Zhang, Chuanfu; Song, Hongbin (2022). "Overview and prospects of food biosafety". Journal of Biosafety and Biosecurity. 4 (2): 146–150. doi:10.1016/j.jobb.2022.11.001. ISSN 2588-9338. 
  5. ^ Zhou, Dongsheng; Song, Hongbin; Wang, Jianwei; Li, Zhenjun; Xu, Shuai; Ji, Xingzhao; Hou, Xuexin; Xu, Jianguo (2019). "Biosafety and biosecurity". Journal of Biosafety and Biosecurity. 1 (1): 15–18. doi:10.1016/j.jobb.2019.01.001. ISSN 2588-9338. 

From Wikipedia, the free encyclopedia · View on Wikipedia

Developed by Tubidy